KOTA BEKASI//sinyalbekasi.com - Pelaksana tugas (Plt) Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Bekasi Wiwiek Hargono Tri Adhianto buka pelatihan Public Speaking yang diselenggarakan oleh DPPPA berkolaborasi dengan TP PKK Kota Bekasi. Acara berlangsung di Graha Hartika, Margajaya, Bekasi Selatan.
Hadir pada kegiatan tersebut Kabid PUGPPKK Mien Aminah, Kasi PUG Bidang Kualitas Keluarga Titi Nurhayati, serta Pembicara Ida Sabarwati. Acara dihadiri oleh 100 peserta yang terdiri para kader PKK perwakilan Kecamatan yang ada di Kota Bekasi
Pada sambutannya Wiwiek Hargono Tri Adhianto menyampaikan bahwa, pelatihan public speaking tersebut guna meningkatkan kompetensi kader dan Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK).
“Pelatihan Public Speaking ini perlu dilaksanakan agar para ibu dapat percaya diri berbicara di hadapan orang banyak, karena mau tidak mau dan suka tidak suka seorang Ketua Tim Penggerak PKK kecamatan maupun kelurahan dengan jabatan tersebut wajib memberikan pembinaan kepada masyarakat diwilayah masing-masing,” ungkapnya
Hal lainnya, lanjut Wiwiek juga agar para peserta dengan cermat khususnya tentang materi yang akan disampaikan oleh nara sumber serta teknik-teknik yang harus kita lakukan ketika sedang berhadapan dengan orang banyak.
"Sehingga diharapkan nantinya Pelatihan Public Speaking ini bisa membuahkan hasil yang sangat bermanfaat buat kita semua,” jelas Wiwiek
Terakhir, ia berharap kepada para peserta pelatihan agar serius mengikuti kegiatan ini dengan baik.
"Karena nantinya juga baik ke diri masing-masing, dan semoga kegiatan ini juga dapat memotivasi untuk lebih baik lagi. Jangan pernah letih untuk belajar,”tutup Wiwiek.
(Red)