Kec. Sliyeg Adakan Lomba Gerak Jalan Untuk Memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke 77

11 Agustus 2022, 12:28 WIB Last Updated 2022-08-11T05:32:14Z
Deskripsi Gambar
Deskripsi Gambar


Indramayu//sinyalbekasi.com - Kecamatan Sliyeg, menyelenggarakan lomba gerak jalan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 77. Lomba Gerak Jalan tingkat kecamatan ini dilaksanakan pada hari Kamis(11/08/2022) pukul 09:00 WIB, Start di lapangan Bala desa Sliyeg Lor , dan Finish bertempat di halaman Kecamatan Sliyeg. Kabupaten Indramayu, 



Acara tersebut dibuka oleh camat Sliyeg Endang Ismiati, S.STP., M.Si, berserta forkopimcam kecamatan Sliyeg dan di hadiri oleh Kapolsek Kapolsek Sliyeg dan Danramil berserta jajarannya untuk ikut mengamankan lomba yang di selenggarakan oleh kecamatan Sliyeg, lomba ini telah menjadi kegiatan tahunan dan digelar setiap tahun untuk memperingati Hut kemerdekaan RI.


Peserta lomba gerak jalan ini, diikuti oleh murid-murid sekolah mulai dari tingkat Sd,Smp, Mi dan Sma se kecamatan sliyeg.


Dalam sambutannya, Camat Sliyeg, Endang Ismiati, S.STP., M.Si menyampaikan tujuan diadakan gerak jalan ini merupakan wujud cinta tanah air dan juga sebagai wujud kebersamaan dalam bela negara Republik Indonesia."selain sebagai wujud cinta tanah air, gerak jalan ini juga adalah wujud kita untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia," pungkasnya.


Ia menambahkan lomba gerak jalan ini, merupakan wujud dari semangat nasionalisme warga desa sekecamatan Sliyeg.a


Acara lomba gerak jalan ini merupakan salah satu apresiasi mereka atas hadiah kemerdekaan yang telah diberikan oleh para pejuang."semoga semangat juang para pahlawan dalam merebut kemerdekaan bisa kita jiwai, salah satunya dengan mengadakan lomba gerak jalan seperti ini,


(Ramdan)

Komentar

Tampilkan

Terkini