7 Manfaat Bangun di Pagi Hari Bagi Kesehatan Tubuh

10 September 2022, 14:19 WIB Last Updated 2022-09-10T07:20:09Z
Deskripsi Gambar
Deskripsi Gambar


Bekasi//sinyalbekasi.com
- Mungkin hanya sebagian orang yang menjalankan sebuah rutinitas bangun tidur di pagi hari, padahal bangun pagi itu sangat banyak manfaatnya untuk kesehatan tubuh baik mental maupun fisik.


Bangun pagi memang adalah pilihan bagi setiap orang untuk melakukan gaya hidupnya masing-masing. Namun perlu diketahui bahwa bangun pagi adalah salah satu aktivitas yang baik jika diterapkan setiap hari.


Lalu apa saja si manfaat bangun pagi yang dapat kita rasakan, berikut ini ulasannya.


1. Mendukung pola makan sehat

Ketika bangun pagi, Anda punya cukup waktu untuk menyiapkan sarapan sehat. Sebaliknya, kebanyakan orang memilih makanan cepat saji yang cenderung tidak sehat saat bangun siang.


Beberapa orang bahkan memilih untuk melewatkan sarapan karena takut terlambat. Akibatnya, produktivitas dapat terpengaruh karena perut masih dalam keadaan kosong.


1. Awal Yang Baik Untuk Beraktivitas


Bangun pagi hari akan membuat kamu memulai aktivitas tanpa tergesa-gesa. Sehingga bagi kamu yang bangun pagi dapat merasakan energi positif dan persiapan yang lebih baik. 


Selain itu bangun pagi juga akan membuat kamu lebih siap dalam mempersiapkan segala hal untuk aktivitas di hari itu, seperti saat menyiapkan barang untuk aktivitas mu. 


Dengan bangun pagi, kamu juga akan merasa mudah melalui hari hari dengan lancar dan efek yang positif.


2. Lebih Sukses


Ternyata manfaat bangun pagi yang bisa kamu rasakan sangat berhubungan dengan kesuksesan seseorang. Banyak hasil studi yang menunjukkan hasil ini. Walaupun situasi ini memang mengandalkan kapasitas dan kepribadian yang dimiliki orang itu sendiri. 


Meskipun ini muncul karena orang yang bangun lebih pagi ternyata cocok dengan jadwal korporasi tradisional yang dimulai saat pagi hari. Hal ini lalu dengan orang yang bangun lebih pagi memiliki banyak waktu untuk produktif dan memberikan kesempatannya agar lebih sukses.


3. Suasana Hati Lebih Bahagia


Bangun pagi secara tidak langsung akan membuat seseorang lebih bahagia karena diawali tanpa tergesa-gesa. Jika kamu termasuk orang yang sering membangun kesiangan, biasanya akan merusak perasaan sendiri. Suasana hati yang bahagia tentunya akan membuat kamu menjalani hari di pekerjaan lebih lancar karena mampu mengatur waktu dengan baik.


4. Memiliki Tubuh Yang Sehat


Jika kamu berhasil bangun pagi dengan waktu tidur yang cukup, maka itu sudah membantu kamu mendapatkan manfaat positif bagi kesehatan. Tubuh kamu akan terasa sehat dan bugar tiap bangun pagi dan akan lebih bersemangat. 


Bangun pagi tentunya akan membuat tubuh kamu lebih santai dan lebih siap untuk beraktivitas padat. Sebelum berangkat ke sekolah, kamu bisa loh melakukan olahraga yang ringan agar badan lebih bugar di pagi hari.


5. Lebih Produktif


Bangun lebih pagi artinya kamu memiliki banyak waktu yang lebih banyak dalam melakukan kegiatan. Bangun pagi akan membuat kamu mampu merencanakan waktu supaya lebih efektif dan produktif.


6. Menjaga Kesehatan Mental


Selain membantu menjaga kesehatan fisik, manfaat bangun pagi yang bisa kamu rasakan adalah terjaganya kesehatan mental seseorang. Bangun pagi membantu kamu untuk berpikir lebih positif karena tidak ada rasa takut terlambat ke kantor, terburu-buru, atau takut tidak bisa mengerjakan tugas di hari itu. 


Jika kamu sering bangun kesiangan, rasa was-was akan cenderung sering dialami saat akan melakukan sesuatu. Ini tentunya akan berpengaruh pada kondisi mental Anda jika banyak rasa khawatir dan banyak pikiran.


7. Lebih Aktif Saat Beraktivitas


Bangun pagi akan membuat kamu memiliki semangat saat mengerjakan sesuatu karena energi kembali terisi penuh. Inilah mengapa jika kamu bangun pagi maka kamu akan terlihat lebih aktif dan tidak lesu.


(Dwi)

Komentar

Tampilkan

Terkini