Top ads

Serap Aspirasi Warga, Kapolres hadir di RW 02 Sumur Batu, Warga dukung Siskamling diaktifkan

10 November 2022, 21:30 WIB Last Updated 2022-11-10T14:31:07Z
Deskripsi Gambar
Deskripsi Gambar


BEKASI//sinyalbekasi.com
- Kapolres Metro Bekasi Kota menanggapi keluhan warga maraknya aksi tawuran dan gangguan kamtibmas dengan mengajak untuk pengaktifan kembali Siskamling. Dengan diaktifkan Siskamling guna mendukung kenyamanan warga masyarakat gangguan Kamtibmas khususnya diwilayah kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Bantargebang.


Hal itu dikatakan Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki, S.I.K, M.H, dalam kunjungi Masyarakat Serap aspirasi cari Solusi yang diadakan diwilayah Hukum Polsek Bantargebang bertempat di halaman Ketua RW 02 jalan Kaum RT 02 RW 02, Kel. Sumur Batu, Kec. Bantargebang, Kota Bekasi, Kamis (10/11/2022).


Momen kunjungan ini, bertepatan dengan Hari Pahlawan, Kapolres dalam penyampaian sambutannya mengatakan pentingnya memahami menjaga perjuangan para pahlawan dengan menjaga persatuan dan kesatuan dengan dibingkai empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI harga mati.


Khususnya untuk Kota Bekasi, sesuai tugasnya, Polres Metro Bekasi Kota mendukung visi dan misi Pemerintah Kota Bekasi dengan wujudkan masyarakat yang kreatif maju dan sejahtera serta Ihsan.


"Sejalan dengan itu tentu menjadi tugas dan tanggung jawab Polri Polres Metro Bekasi Kota Bagaimana mewujudkan visi misi Pemerintah Kota Bekasi tadi dengan situasi aman dan kondusif," kata Kapolres dalam sambutannya yang didampingi didampingi Kasat Narkoba Kompol Guntur Nugroho dan Kasie Propam Kompol Rosdiana Sirait.



Kegiatan yang diadakan secara guyub didukung lokasi tepatnya diwilayah perkampungan dengan suasana Asri dan bernuansa kampung, warga yang hadir terdiri dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua Forum RW se Bantargebang, Karang Taruna RW 02, Anggota Pokdarkamtibmas Rayon Bantar Gebang dan sektor Sumur Batu, Ibu - ibu PKK Kel. Sumur Batu dan warga RT 02 sekitarnya.


Kapolres kepada Media menjelaskan kegiatan ini adalah untuk membuka komunikasi langsung dengan warga masyarakat untuk mengetahui aspirasi dan keluhan warga yang langsung diberikan jawaban dan solusinya.


"Saya Hadir disini dalam #Kunjungi Masyarakat Serap Aspirasi Cari solusi, untuk menyerap aspirasi, apa yang menjadi harapan masyarakat, apa masukan yang menjadi tanggung jawab Polres Metro Bekasi Kota dan Polsek Bantargebang," kata Kapolres Kombes Pol Hengki.


Warga yang hadir tadi ada yang meminta pelayanan SIM Keliling hadir di Kelurahan Sumur Batu dan saya jawab akan diadakan, ada meminta buat SKCK di Polsek Bantargebang dan sudah kita jawab semenjak kemarin sudah melayani pembuatan di Polsek Bantargebang.


Kapolres juga menerima aspirasi warga terkait peningkatan kembali kegiatan - kegiatan pencegahan gangguan kamtibmas melalui kegiatan Siskamling yang diaktifkan kembali di Sumur Batu.


"Meningkatan kembali kekuatan 3 Pilar baik tingkat kecamatan, kelurahan untuk melaksanakan sosialisasi-sosialisasi terkait kenakalan remaja, Bahaya Narkoba, miras, balap liar dan kegiatan-kegiatan yang merugikan semuanya termasuk tawuran," ujar Kapolres.


Untuk mengantisipasi aksi kenakalan Pelajar seperti antisipasi tawuran, geng motor, pelajar yang berkeliaran di jam belajar karena bolos dan saat pulang sekolah sering nongkrong dan berkumpul, Polres Metro Bekasi Kota dan 3 Pilar Kota Bekasi sudah membuat tim penegakan disiplin khusus untuk anak-anak sekolah yang sudah ditangani Plt Wali Kota.


"Nantinya tim Penegak disiplin 3 Pilar Kota Bekasi jika menemukan pelajar yang bolos saat jam belajar akan diamankan dan diserahkan ke sekolahnya demikian juga saat pulang sekolah didapati berkeliaran dengan pakai sekolah akan diamankan dan orang tuanya dipanggil untuk menjemput anaknya yang diamankan tadi," tukasnya. 


Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Metro Bekasi seperti kegiatan sebelumnya juga memberikan nomor layanan pengaduan Whatsapp Polres Metro Bekasi Kota yang siap menerima pengaduan 24 jam di nomor 0813-2636-1995.


Turut hadir dari 3 Pilar, Kapolsek Bantargebang Kompol Samsono, S.H, M H, Camat Bantar Gebang diwakili Sekcam Bapak Pohan, Lurah Sumur Batu Waka Polsek AKP Ani Widayati, Kanit Reskrim AKP Karna, Kanit Lantas Iptu Suradi, Kanit Binmas Iptu Sukarno, Panit Binmas Ipda Jamingan dan seluruh anggota Bhabinkamtibmas wilayah Bantargebang.


(*)

Komentar

Tampilkan

Terkini