Top ads

Polri Presisi Melalui Mapolres Metro Bekasi Kota Adakan Mudik Gratis Lebaran 1444 H

30 Maret 2023, 16:34 WIB Last Updated 2023-03-30T09:47:46Z
Deskripsi Gambar
Deskripsi Gambar


SINYALBEKASI.COM
- Menjelang lebaran tahun 2023, Polres Metro Bekasi Kota mengadakan mudik gratis bagi warga masyarakat Kota Bekasi.


Program mudik gratis tersebut di selenggarakan oleh Korlantas Polda Metro Jaya melalui Mapolres Metro Bekasi Kota yang tujuan untuk mempermudah masyarakat pulang kampung serta mengurangi kemacetan jelang hari lebaran nanti.


Mapolres Metro Bekasi Kota juga membuka peluang bagi masyarakat yang ingin mudik, dengan dipermudahkannya syarat untuk warga, hanya membawa foto copy kartu keluarga (KK) serta KTP saja.


"persyaratan dipermudah hanya dengan foto copy Kartu keluarga dan Kartu Tanda Penduduk, bahkan bukan cuma warga Bekasi saja, luar Kota juga boleh," ucap IPDA Joko Nurdianto S,H. selaku Kasubnit 1 Reg Indent kepada sinyalbekasi.com, Kamis (30/03/2023).



Selain itu, Joko juga mengatakan untuk titik kumpul bagi warga yang akan mudik nanti, berada di Monas, tepatnya pada tanggal 18 sampai 19 April 2023, pukul 08:00 WIB.


Joko pun menghimbau, bagi warga masyarakat Kota Bekasi dipersilahkan untuk mendaftarkan dari sekarang di kantor Mapolres Bekasi Kota yang lama di samping  pelayanan SIM.


"Dan semoga warga Kota Bekasi, dalam rangka mudik gratis ini dapat merasakan kenyamanan pada perjalanan menuju kampung halamannya masing masing nanti,"harap Joko.


(Dodi)

Komentar

Tampilkan

Terkini