SINYALBEKASI.COM - Ikan sapu-sapu menjadi salah satu jenis ikan yang cukup populer di Indonesia karena ikan ini dikenal sebagai ikan hias yang biasanya dipelihara dalam akuarium.
Meski dikenal sebagai ikan hias, tapi uniknya, ikan sapu-sapu ini punya tampilan warna yang agak gelap alias tidak seperti ikan hias pada umumnya yang berwarna orange, kuning, merah, hingga perak.
Selain itu, Ikan sapu sapu juga dapat membantu membersihkan akuarium anda di rumah, salah satunya dapat menghilangkan bau tak sedap yang disebabkan penumpukan alga atau kotoran ikan itu sendiri. Ikan sapu sapu dikenal dengan nama plecostomus atau yang disingkat dengan nama plecos atau plecs yang memiliki arti ‘mulut terlipat.
Jadi hewan ini akan menyantap tanam-tanaman seperti lumut, alga, dan sebagainya. Dan perlu diketahui, Ikan hias ini juga bisa menyantap hewan kecil hingga invertebrata.
Lantas ada beberapa jenis Ikan sapu sapu, Sinyal Bekasi lansir dari berbagai sumber, ini 7 Ikan jenis ikan sapu sapu hias tercantik di Indonesia.
1. Ikan Sapu-Sapu Common Pleco
Ikan sapu-sapu yang berjenis common pleco ini merupakan jenis ikan sapu-sapu yang paling banyak ditemui di sungai-sungai di Indonesia, dan ikan sapu-sapu ini menjadi musuh bagi para pemancing karena sering memakan umpan pancingnya. Ciri-ciri dari ikan sapu-sapu yang berjenis common pleco ini memiliki warna hitam yang menyelimuti seluruh badannya.
Baca juga:
1. 7 Jenis Ikan Palmas si Naga Predator Beserta Harganya
2. 13 Jenis Ikan Louhan yang Cantik dan Populer
3. 13 Jenis Ikan Discus Dengan Tampilan Warna yang Menawan
4. Jenis Ikan Mas Koki Paling Cantik di Indonesia
2. Ikan Sapu-Sapu Scarlet Pleco
Ikan sapu-sapu yang jenis scarlet pleco ini berasal dari brazil, untuk bentuknya mirip seperti sapu-sapu common pleco yaitu badannya mempunya warna utama hitam seluruh tubuh tatapi mempunyai corak yang berwarna merah agak orange di beberapa bagian. Ukurannya pun cukup besar bisa mencapai 40 cm lebih jika sudah dewasa.
3. Ikan Sapu-Sapu Gold Nugget Pleco
Jenis yang ini adalah jenis ikan sapu-sapu yang menurut saya paling cantik, ikan sapu-sapu gold nugget pleco ini memiliki warna dasar hitam dengan dipadukan warna bintik-bintik kuning di seluruh badannya yang membuat perpaduan warnya sangat cantik untuk dipelihara di akuarium ikan hias.
Ikan sapu-sapu gold nugget pleco ini asalnya dari sungai amazon yang terletak di amerika. Kalau dihabitat aslinya ikan sapu-sapu yang berjenis gold nugget pleco bisa dikabarkan memiliki panjang bisa mencapai 20 cm.
4. Ikan Sapu-Sapu Zebra Pleco
Seperti pada namanya, ikan sapu-sapu zebra pleco memiliki corak tubuh yang seperti zebra yaitu belang-belang warna hitam dan putih di seluruh badannya. Sebanding dengan corak warnanya yang sangat cantik ternyata ikan sapu-sapu jenis zebra pleco ini memiliki harga yang lumayan mahal, yaitu bisa mencapai 1juta bahkan lebih untuk per ekornya. Berbeda dengan ikan sapu-sapu jenis lainnya, sapu-sapu zebra pleco memiliki ukuran tubuh yang kecil panjangnya hanya sekitar 7 cm saat sudah dewasa.
Nah itulah beberapa jenis dan manfaat ikan sapu-sapu yang di pelihara di akuarium kamu. Dari 4 contoh jenis diatas, manakah yang menurut kamu paling cantik?
5. Jenis Ikan sapu sapu Twig Catfish
Twig Catfish atau dikenal juga dengan nama Whiptail Catfish adalah jenis ikan lainnya yang juga kerap dipilih pada pecinta akuarium sebagai peliharaan. Twig Catfish termasuk jenis ikan yang cukup bersahabat dengan jenis ikan lain yang lebih jinak. Ikan ini cukup efektif dalam membersihkan akuarium mengingat jenis ikan ini sangat menyukai berbagai jenis alga.
Ikan yang mampu berkembang hingga 20 cm ini sangat suka berada di wilayah yang memiliki tempat persembunyiannya. Selain mampu membersihkan kotoran dengan maksimal, ikan ini pun memiliki kemampuan kamuflase yang cukup baik di lingkungan akuarium yang cukup sibuk.
6. Jenis Ikan sapu sapu Brushmouth
Ikan Brushmouth adalah ikan yang termasuk dalam jenis ikan Pleco atau sapu-sapu. Ikan yang banyak ditemukan di Amerika Selatan ini cukup efektif dijadikan sebagai ikan peliharaan untuk menjaga kebersihan akuarium dari kotoran atau alga.
Ikan Brushmouth memiliki warna yang cukup menarik sehingga sering dimanfaatkan sebagai ikan hias. Ikan ini sendiri memiliki kebiasaan untuk menempel di dinding atau tumbuhan yang terdapat di akuarium.
7. Ikan Sapu-Sapu Sunshine Pleco
Jika diperhatikan sekilas, ikan Sapu-sapu Sunshine Pleco ini hampir serupa dengan ikan Sapu-sapu jenis Gold Nugget Pleco. Tubuhnya berwarna dasar hitam dan memiliki bintik-bintik kuning keemasan. Hanya saja, Sunshine Pleco ini terlihat memiliki bintik yang lebih kecil dan rapat serta terlihat lebih bercahaya.
Tak berbeda jauh dengan ikan Sapu-sapu lainnya, ikan Sapu-sapu jenis Sunshine Pleco ini juga berasal dari Amerika Selatan, tepatnya di sekitar wilayah Brazil. Ketika dewasa, ikan Pleco jenis ini dapat tumbuh hingga mencapai panjang 30 cm.
(Dwi)