SINYALBEKASI.COM - Guna memperingati HUT ke-78 Provinsi Jawa Barat, Plt. Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto bersama istri, Wiwiek Hargono, hadiri Upacara Peringatan hari jadi Jabar yang bertempat di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, pada Sabtu, (19/08)
Dalam upacara tersebut, Kota Bekasi berhasil mendapatkan 2 penghargaan bergengsi yakni, Juara III Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Jawa Barat yang diraih Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna dan Peringkat 5 (Lima) Posyandu Terbaik se- Jawa Barat yang diraih oleh Posyandu Teratai 3, Kelurahan Jatiasih, Kecamatan Jatiasih.
Menanggapi raihan bergengsi tersebut, Plt. Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto pun menuturkan, "tentunya merupakan sebuah prestasi yang membanggakan bagi Kami, Pemerintah Kota Bekasi, dan rasa syukur yang sebesar-besarnya atas predikat penghargaan yang telah disematkan. Raihan ini dapat terwujud atas hasil kerja keras, kedisiplinan, dan konsitensi yang dilakukan oleh berbagai unsur yang terlibat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Bekasi," ujarnya.
Terutama untuk Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Tri Adhianto mengapresiasi raihan tersebut dan tentunya berpesan kepada Lurah Jatirangga, Ahmad Apandi, untuk tidak berpuas diri, melainkan terus kembangkan ide dan inovasi.
"Pertahankan kinerja dan prestasi yang selama ini telah diraih bahkan terus tingkatkan dan kembangkan lagi ide-ide kreatif hingga akhirnya muncul inovasi-inovasi termutakhir, semoga akan ada inovasi baru yang semakin membangun Kota Bekasi lebih maju," pesan Tri kepada Lurah Jatirangga.
Tidak hanya itu, Tri Adhianto juga berbangga hati bahwa salah satu posyandu di Kota Bekasi mendapatkan predikat terbaik se- Jawa Barat dan hal tersebut merupakan sebuah motivasi dalam rangka optimalisasi pengelolaan dan kinerja Posyandu di Kota Bekasi.
"Ke depannya, perlu ditingkatkan pengelolaan Posyandu untuk memberikan pelayanan prima bagi Ibu dan Anak apalagi dalam perannya mensosialisasikan Imunisasi, jadi terus aktifkan dan hidupkan Posyandu dengan segala ide inovasi," imbuh Tri.
Terakhir, Tri Adhianto pun memberikan ucapan selamat atas Hari Jadi ke-78 Provinsi Jawa Barat bahwa, "Dirgahayu Provinsi Jawa Barat! Semoga terus menjadi Jabar Juara" tutupnya.
(Red)